Uncategorized

RAPAT KERJA ASOSIASI PEMERINTAH KABUPATEN SELURUH INDONESIA (APKASI) WILAYAH KALIMANTAN SELATAN TAHUN 2023

Sekretaris Daerah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Sekda Kab.HSS) Drs. H. Muhammad Noor M.AP menghadiri Rapat Kerja Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) Wilayah Kalimantan Selatan Tahun 2023. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Pemkab Tanah Laut) dan bertempat di Kayuh Baimbai Ball Room Lt.6 Best Word Kindai Hotel Banjarmasin Senin, (19/06/2023).

Rapat APKASI yang diadakan kali ini mengusung tema “Pengembangan Potensi Ekonomi Daerah Dalam Rangka Meningkatkan Kerjasama Daerah Menuju Kalimantan Selatan Sebagai Pusat Pertumbuhan Baru Penunjang IKN”. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh koordinator Apkasi wilayah Kalsel, Bupati Tanah Laut H. M Sukamta bersama wakil ketua Apkasi Kalsel Bupati Kabupaten Mempawah Provinsi Kalimantan Barat Hj. Erlina, SH, MH bersama beberapa kepala daerah lainnya, dan dibuka secara resmi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Ir. H. Nurul Fajar Desira, CES.

Dalam sambutannya Bupati Tanah Laut selaku ketua APKASI koordinator wilayah Kalsel, Beliau menyampaikan maksud dan tujuan pada kegiatan pada hari ini, yakni untuk penyematan persepsi sekaligus menjaring persoalan-persoalan yang dihadapi Pemerintah Kabupaten/Kota se-Kalimantan Selatan sesuai apa yang diperjuangan oleh APKASI.
“Terutama yang kita inginkan ialah pengembangan otonomi daerah, peran kerjasama dan membangun ekonomi baru sebagai pintu gerbang Ibu Kota Negara Nusantara di Kalimantan Timur. Dalam rapat kerja Apkasi ini kami mengambil tema “Pengembangan Potensi Ekonomi Daerah Dalam Rangka Meningkatkan Kerjasama Daerah Menuju Kalimantan Selatan Sebagai Pusat Pertumbuhan Baru Penunjang IKN” dan peserta pada rapat ini diikuti oleh 11 Kabupaten/kota,” ucap Bupati Tanah Laut.

Pada kesempatan ini Asisten I Pemprov Kalsel Ir. H. Nurul Fajar Desira, CES mengatakan upaya pengendalian inflasi di Kalimantan Selatan masih terus menjadi perhatian kita bersama, apalagi di tengah situasi perekonomian global yang tidak menentu. Secara Month to Month, Kalimantan Selatan menunjukkan angka deflasi sebesar 0,05 persen di bulan mei 2023, angka tersebut menjadi kabar gembira, setelah beberapa bulan lamanya dalam upaya pengendalian inflasi.
“Capaian ini dapat terjadi atas kerja sama pemerintah daerah di tingkat kabupaten kota dan provinsi, bersama TPID dan pemangku kepentingan, melalui operasi pasar dan pasar murah juga serangkaian langkah strategis lainnya. Kami mendorong masing-masing kepala daerah untuk lebih masif mengembangkan potensi daerahnya. Sejauh mana progres yang dihasilkan, dan hambatan apa saja yang menyertai. Untuk itu, kita duduk bersama di sini, dalam rangka mendiskusikan dan mengoordinasikan pengembangan masing-masing daerah di kalimantan selatan,” ucapnya.
“Sebagai pintu gerbang IKN, Kalimantan Selatan memperoleh peluang yang menguntungkan untuk lebih maju dan mengglobal. kalsel menjadi salah satu wilayah yang memegang peran kunci atas konektivitas arus perdagangan. posisi tersebut akan menjadi magnet bagi para investor dan pemangku kepentingan lainnya,” tambahnya.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *