Uncategorized

BUPATI HSS DUKUNG PROGRAM KAPOLDA KALSEL DEMI KEMASLAHATAN DAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT

Bupati HSS H. Achmad Fikry dampingi Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Andi Rian R Djajadi meresmikan hasil program bedah rumah di Kabupaten Hulu Sungai Selatan, (05/06) di Desa Tawia Kecamatan Angkinang.

Peresmian sekaligus serah terima dilaksanakan secara simbolis kepada perwakilan salah satu warga penerima program bedah rumah warga Desa Tawia Kecamatan Angkinang.
Untuk Kabupaten HSS sendiri ada sebanyak 10 rumah yang mendapatkan bantuan bedah rumah yang tersebar di beberapa kecamatan, yang mana bantuan bedah rumah layak huni ini merupakan program Polda Kalsel yang diinisiasi langsung oleh Kapolda Irjen Pol Andi Rian R Djajadi.

Bupati HSS H. Achmad Fikry di kegiatan ini mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi program bedah rumah yang dilaksanakan Kapolda Kalsel di Bumi Rakat Mufakat.
Bupati HSS juga mengaku pihaknya pemerintah daerah juga sangat terbantu dengan adanya program bedah rumah yang juga bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat ini.
“Kegiatan Program bedah rumah ini tentu sangat bermanfaat bagi warga masyarakat kami dan tentu kegiatan ini juga sejalan dengan program Pemerintah daerah, untuk itu kita akan terus mendukung dan sinergikan program Polda Kalsel ini demi kemaslahatan dan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Bupati.

Kapolda Kalsel mengatakan program bedah rumah ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk memiliki rumah yang layak huni, selain itu Kapolda juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada pemerintah daerah dan pihak terkait sehingga program bedah rumah dapat terwujud dan terlaksana dengan sukses.
“Polda Kalsel berkolaborasi dengan Yayasan Lazis Assalam Fil Alamin, dan program bedah rumah ini akan akan terus kita laksanakan secara berkelanjutan sehingga kedepannya lebih banyak lagi menjangkau saudara-saudara kita yang membutuhkan rumah layak huni sehingga juga dapat turut menurunkan angka kemiskinan extrime,” ucap Kapolda.
Sementara itu turut hadir mendampingi Kapolda, selain Bupati HSS H. Achmad Fikry, diantaranya Ketua MUI Kab. HSS TGH. Jamhari Muhdin, Kapolres HSS AKBP Leo Martin Pasaribu, Ketua DPRD HSS H. Ahmad Fahmi, Kajari HSS Nul Albar, Kasdim 1003 Mayor Inf Syafruddin mewakili Dandim 1003 HSS. serta perwakilan Yayasan Lazis Assalam Fil Alamin Kalsel.
Selain meresmikan bedah rumah, Kapolda Kalsel dan Bupati HSS juga menyerahkan bantuan paket sembako serta Alat Pertanian kepada masyarakat Kecamatan Angkinang.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *