Uncategorized

NAPAK TILAS HUT DIVISI IV ALRI PERTAHANAN KALIMATAN DI KAB. HSS

Setelah dilepasnya rombongan peserta napak tilas Divisi IV ALRI oleh Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Agus Setyawan, S.H didampingi Bupati HSS Drs. H. Achmad Fikry, M.AP kemaren malam, pagi harinya Senin (15/05), para peserta Napak Tilas lokal maupun luar daerah, mengikuti rute rekam sejarah perjuangan dengan berjalan kaki melintasi hutan dan pegunungan untuk menapaki jejak sejarah para pejuang dalam menyusun rencana penyerangan dan menyusun terbentuknya panitia kemerdekaan Kalimantan yang menyatakan diri dan daerahnya sebagai bagian dari negara kesatuan Republik Indonesia.

Tempat pertama yang dikunjungi adalah rumah bersejarah di Desa Durian Rabung Kecamatan Padang Batung, Tugu Pagat Batu atau Monumen pemencaran pasukan ALRI, Pariangan, Pembuangan Rambut, Halunuk, Muara Kandihin, Harantan, Lumpangi, Hulu Banyu, Datar Belimbing, hingga sampai di titik finish Tugu Niih Kecamatan Loksado.

Serangkaian kegiatan napak tilas yang bertujuan merunut kembali jejak para pejuang diikuti peserta dengan penuh keseriusan dan semangat namun tetap khidmat dalam pelaksanaannya.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *