YAYASAN PEDULI ANAK BANGSA AKAN SELENGGARAKAN KEMBALI LOMBA MENGGAMBAR & PUISI UNTUK ANAK SD DAN SMP
Yayasan Peduli Anak Bangsa Hulu Sungai Selatan (HSS) akan menyelenggarakan Lomba Menggambar & Baca Puisi, untuk para siswa Tingkat SD dan SMP. Acara ini rencana digelar pada 25 September mendatang. Wakil Bupati Syamsuri Arsyad, S.AP, MA menyambut baik kedatangan Panitia Pelaksana yang berkunjung ke ruang kerjanya pagi ini. (Selasa, 20/09)
Supomo Chatur Makna, yang merupan Pembina Yayasan datang menghadap Wakil Bupati bersama Panitia Pelaksana kegiatan.
“Kami hari ini melaporkan kegiatan ini, yang merupakan kelanjutan dari yang pernah kami laksanakan dulu. Ini kami selenggarakan dalam rangka membangkitkan minat anak untuk berprestasi. Apalagi bahwa saat ini Pandemi Covid sudah tidak begitu parah seperti dulu. Ini ajang untuk anak-anak bangkit kembali gairahnya dalam menampilkan bakat dan kreatifitasnya” ungkapnya.
Pihaknya juga mengucapkan terima kasih, atas dukungan Pemkab HSS, khususnya Bupati & Wakil Bupati sehingga acara ini pernah sukses digelar sebelumnya, yakni Lomba Menggambar Tingkat SD/MI. Untuk itulah tahun ini pihaknya kembali akan melaksanakan kegiatan tersebut, dengan ditambah Lomba Baca Puisi untuk anak-anak SMP/MTsN.
Yayasan Peduli Anak Bangsa sendiri merupakan yayasan yang bergerak di bidang pendidikan, yang mewadahi bagi para anak-anak yang ingin bergabung melalui Kursus selama 6 bulan. Di Yayasan ini juga terdapat bimbingan teknokrat, dan selama ini sudah berkiprah di Kota Kandangan, yang beralamat di Jl. Pahlawan, Kandangan. Bagi siswa-siswi sekolah yang ingin ikut Lomba dipersilahkan datang untuk mendaftar.
(Kominfo Hss/AJP/20082022)