Uncategorized

Bupati HSS Terus Dorong Percepatan Peningkatan Vaksinasi

Hari ini, Rabu (01/12) mangawali kegiatannya Bupati HSS Drs. H. Achmad Fikry M.AP terlebih dahulu melaksanakan peninjauan pelaksaan vaksinasi di Puskesmas Kandangan dan juga di RSUD Brigjen H. Hasan Basery.
Pelaksanaan vaksinasi ini adalah merupakan tindak lanjut dari program percepatan vaksinasi yang dilaksanakan Keluarga Besar PGRI Kab. HSS yang mana setiap anggota PGRI di instruksikan agar dapat mengajak masyarakat mau melaksanakan vaksinasi.
Dikesempatan ini Bupati HSS Drs. H. Achmad Fikry M.AP mengungkapkan rasa senang dan terimakasihnya karena dari hasil peninjauan terlihat antusias masyarakat untuk mengikuti vaksinasi sudah cukup tinggi.
Bupati HSS juga mengapresiasi dengan cara yang diterapkan oleh pihak RSUD BHHB, yaitu dengan memberi bingkisan bagi setiap masyarakat yang telah mendapatkan vaksin sehingga partisipasi masyarakat untuk mengikuti vaksinasi di RSUD BHHB cukup tinggi.
“Selama dua hari pelaksanaan, terdata sudah ada ribuan masyarakat kita yang mendapatkan vaksinasi yang dilaksanakan di RSUD BHHB”, ucapnya.
Lebih lanjut dikatakan pihaknya akan terus mencari cara dan memacu agar percepatan vaksinasi di Kab. HSS dapat terus ditingkatkan.
“Kita akan terus jalankan konsep mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, baik itu “Door to Door” serta yang lainnya sehingga target kita bisa tercapai”, harapnya.
Bupati HSS juga tidak henti-hentinya terus menghimbau masyarakat agar mau melaksanakan vaksinasi, karena dengan vaksinasi daya tahan dan imun tubuh dapat terjaga dari hal-hal terkait covid 19.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *