GUNA MEMBANGUN WANITA SUKSES DAN BAHAGIA, DWP KAB. HSS MENGADAKAN ESQ SHARING SESSION
Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Hulu Sungai Selatan mengadakan kegiatan Sharing Session Emotional Spiritual Quotient (ESQ) dengan tema “The Power Of Women Membangun Wanita Sukses dan Bahagia”, yang dilaksanakan di aula Kantor Kecamatan Kandangan, pada Sabtu (5/6/2021).
Kegiatan juga dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi virtual Zoom Meeting yang dihadiri oleh anggota serta pengurus DWP Kab. Hulu Sungai Selatan, baik di tingkat kecamatan maupun di tingkat OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Selain itu turut berhadir pada tempat pelaksanaan Srie Astuti, S.KM yang juga selaku Pembina DWP Kab. HSS.
Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Hulu Sungai Selatan Hj. Elyani Yustika M. Noor menjelaskan, diadakannya kegiatan ini bertujuan dalam rangka membentuk karakter yang tangguh dengan melakukan konsep kecerdasan intelektual, kecerdasar emosional, dan kecerdasan spiritual secara terintegrasi.
Acara dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kab. Hulu Sungai Selatan Drs. H. Muhammad Noor, M.AP selaku Penasehat DWP Kab. HSS. Dalam sambutannya dikatakan beliau sangat menyambut baik dan bangga atas terlaksananya kegiatan training ESQ ini. Disamping itu juga berharap kegiatan ini bisa memberikan dampak positif dalam rangka melahirkan manusia yang memiliki motivasi total dalam potensi kecerdasan intelektual, emosional, dan spiritual. Disampaikan pula hal yang lebih penting berkaitan dengan program kerja kegiatan DWP ini sejalan dengan visi dan misi Kabupaten Hulu Sungai Selatan, dimana salah satu tujuannya adalah untuk kesejahteraan masyarakat baik dunia maupun akhirat.
Sharing Session kali ini menghadirkan trainer/coach Denny Kurniawan dari ESQ Regional Kalimantan, yang telah memiliki lisensi Dr. HC. Ary Ginanjar Agustian yang juga dikenal sebagai pendiri ESQ Leadership Center. Dalam penjelasannya beliau mengatakan beberapa kunci agar dapat memiliki rasa semangat dalam diri. Yang pertama dapat dilakukan dengan melakukan gerarakan. Lalu dengan kata kata positif, yang diharapkan dapat menumbuhkan energi pada dalam diri. Dan yang terakhir adalah fokus, yaitu fokus dengan apa yang menjadi impian diri sendiri agar tercapainya tujuan sukses dan bahagia.
Dalam wawancaranya, Hj. Elyani Yustika M. Noor mengatakan kegiatan ini adalah salah satu program dari DWP Kab.HSS. Berhubungan dengan kaitannya sebagai istri ASN, lebih lanjut beliau mengatakan dengan adanya kegiatan seperti ini para anggota DWP mendapatkan pencerahan bagaimana cara mensupport suami dalam bekerja. “Khususnya agar suami lebih sukses dalam perkerjaan, dilancarkan agar bisa tenang dalam bekerja. Dan juga kita dalam rumah tangga bisa menjadikan anak – anak kita sukses, dan seluruh keluarga bisa bahagia dan sejahtera” harapnya.
Dalam sesi terakhirnya coach Deny Kurniawan mengingatkan bahwa maju mundurnya sebuah bangsa ditentukan oleh wanita. Ketika banyak suami-suami yang kehilangan semangat diluar sana, banyak orang – orang ditengah kondisi tantangan yang sangat luar biasa ini, wanita hadir ditengah kehidupan mereka yang dapat menjadi semangat dan pendorong bagi keluarga. Terakhir, beliau juga mengucapkan selamat berjuang kepada Dharma Wanita Persatuan Kab. HSS.
Beberapa kesimpulan yang dapat diambil dari Sharing Session kali ini diantaranya adalah setiap kata kata yang diucapkan dapat menjadi doa. Oleh karena itu diharapkan selalu mengucap kata yang dapat membangun tercipta kunci sukses pada diri sendiri. Selain itu, merubah ekspektasi menjadi apresiasi dengan selalu berpikir positif apapun keadaannya juga dapat menumbuhkan energi bahagia dalam diri.
(KOMINFO/HSS/fsr/2021)