SEKDA HSS HADIRI PISAH SAMBUT PIMPINAN BIN DAERAH KALIMANTAN SELATAN
Sekretaris Daerah Kab HSS Drs H Muhammad Noor, M.AP menghadiri acara Pisah Sambut Pimpinan Badan Intelijen Negara Daerah Kalimantan Selatan yang digelar di Gedung Badan Intelijen Negara Provinsi Kalsel dikawasan perkantoran Pemprov, Banjarbaru, pada Selasa Malam (27/1).
Kegiatan ini berlangsung dengan suasana khidmat, penuh penghormatan, serta sarat makna kebersamaan dan kebahagiaan. Turut mendampingi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kab HSS Drs Efran.

Acara pisah sambut tersebut langsung dihadiri Gubernur Kalsel H Muhidin bersama Ketua TP PKK Kab HSS Hj Fathul Jannah Muhidin, Wakil GUbernur Kalimantan Selatan H Hasnuryadi Sulaiman beserta Ketua BKOW Prov Kalsel serta Forkomimda Provinsi Kalsel dan seluruh Bupati/walikota/perwakilannya.
Kepala Badan Intelijen Negara Daerah Kalimantan Selatan dari Brigjen Pol. (P) Nurullah, S.H., M.H. kepada Kombes Pol. Sentot Adi Dharmawan, S.I.K., M.H. Brigjend Pol (P) Nurullah, S.H., M.H sendiri sedang memasuki masa pensiun sedangkan Kombes Pol Sentot Adi Dharmawan, S.I.K., M.H mantan Direktur Intelijen Keamanan (Dir Intelkam) Polda Kalsel Menjabat hingga akhir tahun 2024 sebelum akhirnya menempuh pendidikan lebih lanjut.
Momentum pisah sambut ini menjadi wujud apresiasi atas dedikasi, loyalitas, dan pengabdian para pejabat lama yang telah berkontribusi menjaga stabilitas, keamanan, dan pembangunan daerah, sekaligus menjadi awal kepercayaan dan amanah baru bagi para pejabat yang akan melanjutkan estafet kepemimpinan.
