WAKIL BUPATI HSS BERSAMA KETUA GOW KAB.HSS HADIRI DAN BERIKAN DOA RESTU DI SERANGKAIAN RESEPSI PERKAWINAN
Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), H. Suriani, S.Sos, M.AP., bersama Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten HSS, Hj. Misnawati Suriani, menunjukkan kepedulian dan kedekatan dengan masyarakatnya melalui kehadiran mereka di serangkaian resepsi perkawinan pada Sabtu, 12 April 2025.
Kunjungan pertama pasangan ini adalah di Kelurahan Kandangan Barat, Kecamatan Kandangan. Di sana, mereka memberikan ucapan selamat kepada Sertu Muhammad Razibi Mahendra, putra dari Bapak H. Mursyid dan Almarhumah Ibu Hj. Nursidah, yang berbahagia menikah dengan Eli Adani Siagian, S.Si., putri dari Bapak Bakhtiar Siagan dan Ibu Rosmawati Siregar.

Selanjutnya, Wakil Bupati dan Ibu Misnawati melanjutkan silaturahmi ke Desa Bamban Utara, Kecamatan Angkinang, untuk menghadiri resepsi pernikahan Muhammad Gilang Pradifa, putra dari Almarhum Bapak Ismail dan Ibu Siti Hamidah, dengan Siti Rahmah, putri dari Bapak Muhammad Noordin dan Ibu Mariyam. Rangkaian kunjungan ini diakhiri dengan menghadiri perayaan pernikahan Ilman Maulana Putra Dari Bapak Muhammad Noor, yang merupakan Kepala Dinas Pertanian Kab.HSS dan Ibu Choirun Nafi’ah dengan Zakianor Isnarawati Putri Dari Bapak Tamzidillah (Alm) dan ibu Jamilah yang bertempat di Desa Bakarung, Kecamatan Angkinang.

Di setiap lokasi, kedatangan Wakil Bupati HSS dan Ketua GOW disambut hangat dan penuh sukacita oleh keluarga besar kedua mempelai. Beliau dan istri meluangkan waktu untuk berinteraksi ramah dan berfoto bersama kedua pengantin, mengabadikan momen kebahagiaan tersebut.
Dalam setiap kesempatan memberikan ucapan selamat, Wakil Bupati HSS menyampaikan doa tulus agar kedua mempelai senantiasa dilimpahi kebahagiaan, kedamaian, dan keberkahan dalam membina rumah tangga. Beliau juga berharap agar setiap pasangan dapat membangun keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah, menjadi teladan yang baik, serta meraih kebahagiaan di dunia dan akhirat. Kehadiran Wakil Bupati dan Ketua GOW HSS ini semakin menambah kehangatan dan sukacita bagi keluarga serta para tamu undangan yang hadir.