BUPATI HULU SUNGAI SELATAN HADIRI RESEPSI PERKAWINAN DR. ANNISA CAMELLIA DAN DINTA GEMA ADITYA DI GEDUNG PRAMUKA
Suasana penuh kebahagiaan menyelimuti Gedung Bersama Pramuka Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) pada Sabtu (03/01/2026), saat dilangsungkannya resepsi perkawihan dr. Annisa Camellia Makati dengan Dinta Gema Aditya, S.PWK. Acara sakral tersebut dihadiri langsung oleh Bupati HSS beserta jajaran pimpinan daerah. Bupati HSS hadir didampingi oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten HSS, Hj. Mustaidah Safrudin Noor. Kehadiran orang nomor satu di Bumi Antaludin ini disambut hangat oleh keluarga kedua mempelai dan para tamu undangan yang berhadir.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyampaikan ucapan selamat secara langsung kepada kedua mempelai di atas pelaminan. Beliau turut memanjatkan doa terbaik agar pasangan dr. Annisa dan Dinta dapat membangun keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah.
“Selamat menempuh hidup baru untuk kedua mempelai. Semoga menjadi keluarga yang berkah dan selalu diberikan kebahagiaan dalam menjalani bahtera rumah tangga,” ujar Bupati di sela-sela kunjungannya.

Kebahagiaan terpancar jelas dari wajah dr. Annisa dan Dinta saat melakukan sesi foto bersama Bupati dan Ketua TP-PKK HSS. Momen ini menjadi salah satu bagian berkesan dalam rangkaian resepsi yang dihadiri oleh keluarga dekat, kerabat, serta tamu undangan tersebut.
Menariknya, saat hendak beranjak meninggalkan lokasi acara, rombongan Bupati berpapasan di pintu keluar dengan Wakil Bupati HSS, H. Suriani, S.Sos, yang baru saja tiba bersama Ketua GOW HSS, Hj. Misnawati Suriani. Kehadiran para pimpinan daerah ini menunjukkan kedekatan serta dukungan moril kepada pihak keluarga yang sedang berbahagia. Resepsi pernikahan berjalan dengan khidmat dan lancar, menjadi momen silaturahmi yang hangat bagi seluruh undangan yang hadir di awal tahun 2026 ini.
(Kominfo-HSS/AJP/03012026)
