EKSEKUTIF DAN LEGISLATIF PERERAT SILATURAHMI MELALUI MINI SOCCER
Dalam rangka meningkatkan kebugaran serta mempererat hubungan silaturahmi antara Eksekutif dan Legislatif, pertandingan Mini Soccer sukses digelar pada Rabu, 5 Februari 2025, di Lapangan Mini Soccer Sandaga.

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kesehatan melalui olahraga, tetapi juga menjadi sarana membangun komunikasi dan kebersamaan di antara para pemain. Diharapkan, melalui pertandingan ini, sinergi antara Eksekutif dan Legislatif semakin erat dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.

Dengan semangat sportivitas dan kebersamaan, acara ini menjadi wadah yang efektif untuk mempererat tali silaturahmi serta menciptakan hubungan kerja yang lebih harmonis. Antusiasme para peserta menunjukkan bahwa olahraga dapat menjadi media yang positif dalam memperkuat kolaborasi dan kekompakan.