Uncategorized

Pemkab HSS langsungkan kesepakatan bersama dengan Stai Darul Ulum Kandangan tentang Kerjasama Tridarma Perguruan Tinggi.

Penandatanganan kesepakatan bersama dengan Stai Darul Ulum Kandangan tentang Kerjasama Tridarma Perguruan Tinggi ini dilaksanakan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kab. HSS Drs. Kamidi, M.IP dan Drs. H. Muhsin Aseri M.Ag., M.H, Senin (24/10) Kampus II Stai Darul Ulum Kandangan.
Drs. H. Muhsin Aseri M.Ag., M.H, menjelaskan kesepakatan bersama tentang Kerjasama Tridarma Perguruan Tinggi yang dilaksanakan ini yakni bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.

“Untuk kerjasama kali ini lebih kita fokuskan dengan pengabdian masyarakat, yakni akan dilaksanakan KKN mahasiswa Stai Darul Ulum yang hari ini juga akan kita laksanakan pelepasannya”, ungkap Drs. H. Muhsin Aseri M.Ag., M.H.
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kab. HSS Drs. Kamidi, M.IP yang membacakan sambutan tertulis Bupati HSS mengatakan pihaknya sangat menyambut baik dengan dilaksanakannya penandatanganan kesepakatan bersama tentang Kerjasama Tridarma Perguruan Tinggi ini.

“Kita harap kesepakatan ini dapat kita tindak lanjuti secara bersama-sama serta komunikasi yang sudah terjalin dapat terus ditingkatkan guna menunjang keberhasilan kerjasama yang dilaķukan”, ucap Drs. Kamidi, M.IP.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *