Pencanangan Pelaksanaan Inventarisasi Barang Milik Daerah Tahun 2022
Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Pemkab HSS) melakukan Pencanangan Pelaksanaan Inventarisasi Barang Milik Daerah (BMD) Tahun 2022 yang dicanangkan langsung oleh Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Drs. H. Achmad Fikry, M.AP di Pendopo Bupati HSS, Kamis (15/09).
Dalam laporan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kab. HSS Drs. H. Nanang FMN, M.Si, latar belakang kegiatan guna meningkatkan dan memperbaiki kualitas dalam pengelolaan dan penatausahaan barang milik daerah.
“Tujuan inventarisasi ini untuk mengetahui kondisi barang milik daerah yang sebenarnya sehingga mampu menyajikan neraca aset tetap dan aset lainnya sesuai dengan keberadaan dan kondisi riil secara faktual dan akuntabel,” jelasnya.
Bupati HSS Drs. H. Achmad Fikry, M.AP berharap agar pencanangan ini menjadi langkah awal yang baik untuk menata dan mengelola aset yang ada di Kab. HSS.
Bupati meminta kepada para peserta untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik, setelah itu membuat action plan (rencana aksi) yang harus dilakukan dalam jangka pendek maupun jangka panjang sehingga semua aset dapat terkelola dengan baik.
Dirinya berharap kepada Tim Inventarisasi agar dapat melaksanakan inventarisasi sejak hari ini dicanangkan, dan tentunya terus berlanjut melalui kegiatan rekonsiliasi pencatatan barang milik daerah oleh Perangkat Daerah setiap bulan.
Turut hadir, Kepala BPKP Prov. Kalsel Rudy M. Harahap, Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad, S.AP, MA, Sekda Kab. HSS Drs. H. Muhammad Noor, M.AP, para Kepala Perangkat Daerah, para Camat, dan undangan lainnya.