MOMENTUM PENGHORMATAN PEREMPUAN, PEMKAB HSS GELAR PUNCAK HARI IBU KE-97 TAHUN 2025
Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menyelenggarakan Puncak Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-97 Tahun 2025 di Pendopo Bupati Hulu Sungai Selatan, Selasa (23/12/2025). Kegiatan ini menjadi momentum penghormatan dan apresiasi terhadap peran strategis ibu dan perempuan dalam keluarga, masyarakat, serta pembangunan daerah. Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Hulu Sungai Selatan H. Syafrudin Noor, S.E., S.Sos., […]
