Uncategorized

WABUP SYAMSURI ARSYAD BERSILATURAHMI DENGAN ANGGOTA IKMASIL DI 3 DAHA

Seusai menghadiri penyerahan DHKP & SPPT PBB P2 di halaman Pendopo Bupati, Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad, S. AP, MA bertolak menuju Kecamatan Daha Selatan untuk bersilaturahmi dengan anggota Ikatan Mualimin Masjid dan Langgar (IKMASIL). Bertempat di Pondok Pesantren Al-Ikhlas Desa Tumbukan Banyu. Pada Selasa (26/04/22).

Kegiatan silaturahmi ini juga dirangkai dengan Pendistribusian Santunan Ramadhan Berkah 1443 H bagi Tokoh Agama dan Praktisi Keagamaan yang merupakan Program Dakwah & Advokasi oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kab. HSS. Dimana pada hari ini santunan tersebut diserahkan kepada anggota Ikatan Mualimin Masjid dan Langgar (Ikmasil) dan Ketua Keluarga Besar Ustadz/Ustadzah yang berada di 3 Daha yaitu Daha Selatan, Daha Utara, dan Daha Barat.

Ketua Baznas Kab. HSS H. Akhmad Suriani, S.Sos dalam laporannya menjelaskan, jumlah keseluruhan penerima santunan hari ini diserahkan kepada sebanyak 99 orang. Dengan rincian, Kecamatan Daha Selatan sebanyak 48 anggota Ikmasil dan 1 orang Ketua Keluarga Besar Ustadz/Ustadzah. Kecamatan Daha Utara sebanyak 48 orang anggota Ikmasil dan 1 Ketua Keluarga Besar Ustadz/Ustadzah. Dan Kecamatan Daha Barat sebanyak 1 Ketua Keluarga Besar Ustadz/Ustadzah.
Wabup HSS Syamsuri Arsyad, S. AP, MA dalam sambutannya menjelaskan apa yang dilaksanakan pada hari ini adalah wujud kebersamaan antara Pemerintah Daerah dan para anggota Ikmasil sebagai kontribusi walaupun nilainya tidak terlalu besar. Lebih lanjut beliau berharap kegiatan ini akan terus dapat berlanjut kedepannya.
Dalam kesempatan ini Wabup HSS juga mengharapkan kepada para Alim Ulama dan partisi keagamaan untuk senantiasa bersama pemerintah dalam meluruskan isu – isu yang berkembang di masyarakat. Karena pada prinsipnya Pemerintah Daerah selalu serius khususnya berkenaan dengan permasalahan pembangunan di Kab. HSS.

Dalam wawancaranya seusai menyerahkan santunan secara simbolis, Wabup HSS menjelaskan rangkaian kegiatan ini merupakan bagian dari pencapaian visi – misi Kab. HSS. Beliau mengatakan para Tokoh Ulama dan praktisi keagamaan ini memiliki tugas yang sama pentingnya dengan Pemerintah Daerah dalam hal membina umat dari sisi rohiniahnya.
“Tidak ada yang bisa dilakukan Pemerintah selain hanya mengucapkan Terimakasih dan penghargaan yang setinggi – tingginya atas pembinaan umat yang selama ini yang telah mereka lakukan.” ucap Wabup HSS.
“Apa yang diberikan ini tidak seberapa nilainya, ini hanya sebagai bentuk wujud kebersamaan kita. Dan mudah – mudahan pada tahun – tahun yang akan datang bisa kita tingkatkan lagi.” tutupnya.
Sementara itu Ketua Baznas Kab. HSS H. Akhmad Suriani, S. Sos dalam wawancaranya menjelaskan, pada hari ini juga diserahkan santunan dari MUI Kab. HSS yang berupa sarung kepada para Mustahik (penerima zakat).

Sebelum menghadiri silaturahmi dan Pendistribusian Santunan tersebut, Wabup HSS Syamsuri Arsyad, S. AP, MA juga menyempatkan diri untuk menyalurkan santunan Program Ramadhan Berkah kepada becak dan motor (bentor) yang ada di daerah Daha. Yang mana kegiatan tersebut juga merupakan program oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Kab. HSS). Bertempat di halaman Stadion Muhammad Syafi’i Kecamatan Daha Selatan.
(Diskominfo/HSS/fsr/2022)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *