Uncategorized

Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad,S.AP MA didampingi Kepala Bappelitbangda Kab. HSS M. Arliyan Syahrial, M.IP menghadiri Musrenbang Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2023

Bertempat di Gedung Idham Chalid, Banjarbaru (13/4/2022), dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2023 yang mengusung tema “Penguatan Daya Saing Sumber Daya Manusia (SDM) Untuk Meningkatkan Perekonomian Berkelanjutan”.
Dalam sambutannya, Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor menyampaikan jika Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan terus berupaya membangun secara kesinambungan serta melengkapi seluruh syarat yang diperlukan agar kerjasama dengan pemerintah pusat melalui dana APBN dapat merealisasikan seluruh program pembangunan infrastruktur yang dibutuhkan di Kalimantan Selatan.
Hubungan pembangunan infrastruktur yang bersumber dari APBN sangatlah kami perlukan di tengah keterbatasan dan mulai menurunnya kondisi fisikal di daerah, kami melihat dari sisi perencanaan maka perlu kita lakukan perbaikan permasalahan yang menjadi hambatan pelaksanaan kita. Dalam menyusun perencanaan diperlukan data yang berkualitas, terukur dan terarah dalam menentukan pengambilan keputusan.


“Pada hari ini, bapak ibu saksikan bersama Pemprov. Kalsel telah melaksanakan penandatanganan nota kesepahaman bersama dengan Kepala Badan Formasi Globasial yang mana ini merupakan bukti nyata Prov. Kalsel punya komitmen kuat dalam penyediaan dan penyajian data yang lebih kuat serta mendukung terwujudnya Satu Data, Data Indonesia,” ucap Gubernur yang biasa disapa dengan Paman Birin.
Acara ini diikuti oleh Wakil Gubernur Kalsel seluruh wali kota dan bupati se-Provinsi Kalsel, Forkopimda Prov. Kalsel dan seluruh Perangkat Daerah Lingkup Pemprov. Kalsel.
KOMINFO-HSS/AR/2022

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *