Uncategorized

Bupati HSS Terima Kunjungan Pengurus APRI Kab. HSS Yang Baru Dibentuk

Pagi ini, Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Drs. H. Achmad Fikry, M.AP menerima kunjungan para pengusaha tambang rakyat yang tergabung dalam Asosiasi Penambang Rakyat Indonesia (APRI), yang kehadirannya hari ini dihadiri oleh beberapa pengurus diantaranya Ketua, Wakil, dan Penasehat APRI Kab. HSS. Bertempat di Sekretariat Daerah HSS tepatnya di ruang kerja Bupati, pada Selasa (08/03/2022).
Kunjungan jajaran pengurus APRI Kab. HSS ini terlaksana dalam rangka silaturrahmi sekaligus memperkenalkan para pengurus yang terpilih pada kepengurusan APRI yang baru dibentuk di Hulu Sungai Selatan, yang mana HSS merupakan Kabupaten terakhir yang dibentuk APRI di Kalimantan Selatan.
Dijelaskan Erlyn Faulita, SP selaku Ketua APRI Kab. HSS, Asosiasi Penambang Rakyat Indonesia (APRI) itu merupakan Organisasi yang mewadahi para pengusaha tambang kecil khususnya yang ada di masyarakat, tak terkecuali mulai tambang bahan galian C sampai batubara Non Perusahaan.
Dalam dialognya, beliau mengatakan sangat menginginkan adanya kerjasama dan bimbingan/arahan dari Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan agar dalam kegiatannya nanti APRI bisa berjalan dengan baik dan benar.
Sementara itu Bupati HSS dalam arahannya mengucapkan selamat atas terbentuknya kepengurusan APRI Kab. HSS ini, juga kepada para pengurus yang telah diberikan amanah untuk mengelola organisasi tersebut.
Bupati mengatakan walaupun secara kewenangan tambang ini sudah tidak ada lagi di Kabupaten, namun karena menyangkut kepentingan masyarakat maka tetap akan dalam pengawasan Pemerintah Daerah. Beliau berharap APRI memberikan sosialisasi kepada masyarakat yang ingin menambang utamanya harus sesuai aturan dan sudah pasti harus legal.
“Kami menyambut baik dengan terbentuknya APRI ini, mungkin kedepannya akan lebih banyak komunikasi dengan Pemerintah Daerah meskipun kami tidak punya lagi Dinas Pertambangan.” ucap Bupati HSS.
Bupati juga berharap APRI juga dapat melindungi para anggotanya dengan memperhatikan beberapa sektor diantaranya terjaminnya Jamsostek dan Kesehatan dengan bekerjasama dengan instansi-instansi terkait.
(KOMINFO/HSS/fsr/2022)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *